Bisnis.com, BALIKPAPAN — PT Bank Pembangunan Daerah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara (Bankaltimtara) berhasil mencatatkan pertumbuhan transaksi digital pada aplikasi DG By Bankaltimtara selama Ramadan hingga mencapai 26%.
Direktur Utama Bankaltimtara Muhammad Yamin mengatakan peningkatan transaksi ini utamanya pada transaksi layanan mobile banking.
“Kenaikan ini mengindikasikan pergeseran perilaku masyarakat yang semakin condong pada layanan digital, memilih kemudahan dan kecepatan dalam bertransaksi perbankan,” ujarnya, Jumat (5/4/2024).
Kenaikan ini mengindikasikan pergeseran perilaku masyarakat yang semakin condong pada layanan digital, memilih kemudahan dan kecepatan dalam bertransaksi perbankan.
Aplikasi DG By Bankaltimtara, dengan fitur-fiturnya yang inovatif, memungkinkan pengguna untuk melakukan berbagai transaksi keuangan, mulai dari transfer dana hingga pembayaran tagihan dapat dilakukan dalam satu platform.
Bankaltimtara berupaya keras dalam mengembangkan infrastruktur dan sistem keamanan digital yang mampu menjawab tantangan era digitalisasi perbankan.
Baca Juga
Selain itu, Bankaltimtara telah menempuh berbagai langkah strategis untuk mengoptimalkan layanan digitalnya, termasuk peningkatan infrastruktur teknologi dan pengamanan data nasabah.
Dengan investasi yang berkelanjutan pada teknologi informasi, Bankaltimtara memastikan bahwa seluruh transaksi yang dilakukan melalui aplikasi DG terlindungi dengan protokol keamanan yang ketat.
Langkah strategis Bankaltimtara dalam memperkuat layanan digitalnya juga sejalan dengan peta jalan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terkait digitalisasi sektor perbankan.
Peta jalan ini bertujuan untuk mendorong inklusi keuangan melalui peningkatan aksesibilitas layanan keuangan digital bagi seluruh lapisan masyarakat.
“Bankaltimtara berkomitmen untuk menjadi bagian integral dari perjalanan Indonesia menuju era perbankan digital yang inklusif dan berkelanjutan. Langkah ini tidak hanya menunjukkan adaptasi Bankaltimtara terhadap perubahan zaman, tapi juga dedikasinya dalam memberikan layanan terbaik bagi para nasabah di tengah dinamika pasar yang terus berubah,” tutupnya.